Judul: Pahlawan Literasi Pustaka Sukopuro
Karya: Haula Zuhrufa Ayu Wulandari
Kota: Malang, Jawa Timur
Tokoh Desa: Eko Cahyono
Video karya Haula Wulandari berkisah tentang perjuangan Eko Cahyono sosok Pahlawan Desa dari Desa Sukopuro, Kecamatan Jabong, Kabupaten Malang. Membaca adalah jendela dunia. Melalui informasi dan ceritera dalam buku, kita bisa mengetahui berbagai pengetahuan umum maupun ilmiah. Ilmu yang bisa dibaca semua kalangan.
Eko Cahyono, pendiri Perpustakaan Anak Bangsa, menularkan minat baca pada sekelilingnya. Bermodalkan majalah dan koran bekas, banyak anak-anak yang datang untuk membaca. Tak hanya anak-anak, banyak remaja yang orang dewasa pun datang untuk membaca dan meminjam buku. Niat membuka Perpustakaan Anak Bangsa sejak 1977 timbul karena kegemaran Eko membaca.
Untuk memudahkan semua kalangan datang ke perpustakaannya, Eko tidak memberlakukan aturan apapun. Meminjam pun diperbolehkan hingga 1-2 bulan, apalagi jika peminjam berlokasi jauh dari perpustakaan. Jam operasional pun tidak ada, sehingga perpustakaan buka 24 jam.
Kegigihannya mendapat apresiasi dari pemerintah daerah hingga pusat. Ia menjadi salah satu sosok pahlawan literasi yang diundang ke Istana Negara pada hari Pendidikan Nasional tahun 2017.
Simak lebih lanjut kisah kepahlawanan Eko Cahyono melalui video Haula Wulandari berikut ini yang telah terpilih menjadi Pemenang Favorit Festival Pahlawan Desa 2021 yang dilaksanakan oleh Badan Kebudayaan Nasional Pusat PDI Perjuangan.