“Soekarno selalu bersama Pakistan”, itulah kesan yang dipegang oleh rakyat Pakistan ketika mengingat akan jasa-jasa Bung Karno terhadap Bangsa Pakistan.
Saat terjadi konflik wilayah antara Pakistan dan India, Soekarno berada di belakang Pakistan. Meskipun Soekarno dikenal sangat dekat dengan Nehru, Perdana Mentri India kala itu, Soekarno tetap bersama Pakistan dan membantu rakyat Pakistan selama perang pada tahun 1965.
Sangat sedikit pemimpin asing yang tertanam dalam setiap hati dan pikiran rakyat Pakistan. Itulah mengapa di Pakistan Soekarno begitu dihormati dengan menempatkan namanya pada penamaan tempat di dua kota strategis Pakistan di Peshawar dan Lahore.
Soekarno adalah teman baik Pakistan, begitu pun sebaliknya. Saat giliran Indonesia membutuhkan bantuan, Muhammad Ali Jinnah, Sang Pendiri Negara Pakistan pernah menulis surat terkait penawaran bantuan kepada Soekarno enam bulan sebelum Pakistan berdiri.
Setelah berdirinya Pakistan, Muhammad Ali Jinah mengirim pasukan untuk membantu Indonesia dan berjuang bersama dengan saudara-saudara Indonesia melawan kekuasaan kolonial.
Saksikan selengkapnya wawancara eksklusif BKNP PDI Perjuangan bersama Duta Besar Republik Islam Pakistan untuk Indonesia H.E. Muhammad Hasan tentang Bung Karno di Mata Rakyat Pakistan yang dipandu oleh lawyer Arief Parhusip.
Song:
Nyiur Hijau Cipt.Maladi (Orkestra & Paduan Suara BKN)
Video selengkapnya di